Teks foto: Sekda Bengkalis bersama istri dan rombongan ketika bersama Camat Rupat Utara dan rombongan.
  • Minggu,23 September 2018 | 12 Muharram 1440 H | Dibaca : 527 Kali

Spot Pantai Rupat Utara Pukau Pengunjung Stand

 SUNGAI PAKNING - Spot Pantai Rupat Utara pukau pengujung stand yang hadir dalam pembukaan bazar Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-43 Tingkat Kabupaten Bengkalis di Kecamatan Bukit Batu.

Bazar dibuka secara resmi Ketua Dharma Wanita  Kabupaten Bengkalis Hj Akna Juwita, Sabtu 22 September 2018 bertempat di halaman kantor terpadu Kecamatan Bukitbatu.

Spot foto Rupat Utara terletak di depan stand bazar Rupat Utara, masyarakat yang hadir sangat antusias untuk berfoto bersama, ditambah lagi Sekda  Bengkalis dengan rombongan untuk foto bersama. Spot foto Rupat Utara ini menjadi tempat favorit foto bersama bagi pengunjung stand.

Stand MTQ ke-43 tingkat Kabupaten Bengkalis diikuti sebanyak 11 Kecamatan ditambah Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Satu Pintu (DPMPST) Kabupaten Bengkalis.

Pembukaan bazar di tandai dengan pengguntingan pita, saat peresmian bazar Akna Juwita didampingi sang suami, Sekda Bengkalis H Bustami HY.

Usai meresmikan stand bzar, Ketua Dharma Wanita Kabupaten Bengkalis bersama rombongan berkesempatan meninjau seluruh stanb bazar yang telah dipersiapkan oleh panitia.

Camat Rupat Utara mengatakan penampilan stand bazar sangat tepat bagi desa untuk menampilkan produk kerajinan dan olahan makanan dalam upaya peningkatan ekonomi kerakyatan dan membangun pusat kerajinan masyarakat setempat.

"Dengan pelaksanaan bazar ini diharapkan dapat lebih mengenal hasil produk desa serta dapat mencintai hasil prouk desa nya sendiri sehingga kedepan dapat mengembangkan ekonomi produktif dan kreatif," ungkap Agus Sofyan.

Berita Terkait

Tulis Komentar