- Sabtu,29 September 2018 | 18 Muharram 1440 H | Dibaca : 896 Kali
Kecamatan Bengkalis, Perkasa di Tilawah Remaja dan Dewasa
SUNGAI PAKNING - Pada Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-43 tingkat Kabupaten Bengkalis yang digelar mulai dari 22 sd 30 September 2018, kafilah Kecamatan Bengkalis perkasa di cabang Tilawah dan Dewasa. Hasilnya, di kedua golongan tersebut, juara 1, baik putra maupu putri diduduki utusan Kecamatan Bengkalis.
Informasi tersebut didapatkan saat malam penutupan MTQ ke-43 tingkat Kabupaten Bengkalis, Sabtu malam, 29 September 2018 yang dipusatkan di halaman kantor terpadu Kecamatan Bukit Batu.
Tilawah Remaja Putra dari Bengkalis, terbaik 1 atas nama Samsul Bahri sedangkan putrinya atas nama Nurul Auli Rizqi. Sedangkan Terbaik 1 Tilawah Dewasa utusan Bengkalis, kategori putra atas nama Iskandar dan Lailatur Rahmah dikategori putri.
Lengkapnya, Tilawah Remaja Putra adalah M Husni Mubaraq (Pinggir) juara 2, M Solihin (Bantan) terbaik 3, Muhammad Tsaqufal Jalily (Bukit Batu) harapan 1, Biharmansyah (Rupat) harapan 2, dan Muhammad Musthofha (Bathin Solapan) harapan 3.
Sedangkan Tilawah Remaja Putri setelah Nurul Aulia Rizqi, adalah Nur Kamaliza (Siak Kecil) juara 2, Nurul Atika (Bantan) juara 3, Nurhalin (Bukit Batu) harapan 1, Rindi Yani (Rupat) harapan 2, dan Sulis Tiyana (Pinggir) harapan 3.
Kemudian, Tilawah Dewasa putra setelah Iskandar adalah, Sambudi (Siak Kecil) juara 2, Ismar Roqmi (Bandar Laksmana) juara 3, Mustafa Kamal (Bathin Solapan) harapan 1, Muhammad Muhakkim (Bukit Batu) harapan 2 dan Bambang Irawan (Bantan) harapan 3.
Sedangkan Tilawah Dewasa Putri setelah Lailatur Rahmah adalah, Mardiah (Bathin Solapan) juara 2, Neli Yusro (Bandar Laksamana) juara 3, Liza Noviani (Siak Kecil) harapan 1, Desti Sandra (Pinggir) harapan 2 dan Siti Maryam (Bantan) harapan 3.